Autogear.id – Untuk memenuhi kebutuhan pengendara motor, dalam menjaga keamanan dan meningkatkan kenyamanan berkendara, GM Helmet meluncurkan seri G1 beberapa waktu lalu. Selain menawarkan keamanan, juga dibekali desain penopang kenyamanan dan enak dipandang. Di samping itu, memiliki pilihan warna yang mereka klaim juga sangat digemari generasi kekinian.
Manager GM Helmet, Iwan Lyman mengatakan, helm G-1 series ini dibuat dengan material canggih, yaitu thermo polymer shell. Material tersebut dilengkapi dengan ultra soft micro fiber interior liner.
"Keamanan dan kenyamanan saat helm digunakan adalah salah satu syarat utama bagi kami. Namun tentu ini juga kami sesuaikan dengan harga jualnya, mengingat segmentasi merek ini sejak awal muncul adalah menyasar segmen generasi muda," ujar Iwan.
Bahkan salah satu teknologi yang mereka andalkan di sini adalah sistem ventilasinya, yang mereka sebut 2D+ Vent Air Intake Turbo with Anti Vortex Turbulance. Membuat sirkulasi udara terasa lancar di kepala.
"Helm ini juga memiliki sistem ventilasi yang bisa kami klaim terbaik di segmennya, lantaran mampu memaksimalkan pertukaran udara yang masuk ke dalam helm. Penggunanya bisa meminimalkan udara panas di kepala," jelas Iwan lagi.
Meski hanya punya 1 lapisan Inner Shell, namun dikatakan Iwan sistem keamanannya relatif baik. Sertifikasi SNI yang telah mereka peroleh pun diklaim sangat baik. Dengan bobot kurang dari 1200 gram saja, helm ini tersedia dalam 4 ukuran yaitu S hingga XL. Bagian yang juga cukup mewakili para bikers di Indonesia adalah karena paddingnya bisa dibongkar dan dicuci. Helm ini dibanderol dengan harga Rp325 ribu.
(uda)