Mobil Baru

Inden Menggila, Hyundai Siap Kirim 1000 Unit Ioniq 5 Per Bulan

Hyundai siap kirim 1000 unit Ioniq 5 per bulan untuk mengurai daftar tunggu alias inden mobil listriknya. HMDI
Hyundai siap kirim 1000 unit Ioniq 5 per bulan untuk mengurai daftar tunggu alias inden mobil listriknya. HMDI

Autogear.id – Sebagai salah satu pemain di era elektrifikasi industri otomotif, Hyundai terus berupaya mendorong ranah elektrifikasi di segmen roda empat di Indonesia. Berbagai usaha dihadirkan untuk mengoptimalkan pelayanan kepada pelanggan mobil listriknya. 

Antara lain dengan memperluas jaringan stasiun pengecasan daya baterai electric vehicle (EV) yang kini sudah menjangkau lebih dari 200 titik di seluruh Indonesia. Perusahaan mobil asal negara boyband BTS dan girlband Black Pink ini juga telah meluncurkan fasilitas Ultra Fast Charging Station tercepat pertama di Indonesia, berlokasi di Plaza Indonesia, Jakarta. 

Bahkan ke depannya, pabrikan ini juga berencana untuk mengekspansi jaringan stasiun pengecasan daya baterai kendaraan listrik yang lebih luas ke seluruh Indonesia. Head of Marketing Department PT HMID, Astrid Ariani Wijana mengatakan, perusahaannya berkomitmen mendukung skema insentif pajak dari pemerintah. Di mana dikatakan konsumen akan mendapat keringanan PPN dari yang sebelumnya 11 persen menjadi 1 persen.

“Menyangkut hal ini, konsumen bisa mendapatkan insentif sebesar Rp60 - 70 jutaan di setiap pembelian Ioniq 5 tergantung dari varian yang dipilih,” kata Astrid dalam keterangan resminya beberapa waktu lalu.

Baca Juga:
Tiga Sisi Penyegaran, Perkuat Aura Sporty Adventure Terios Terbaru

Selain itu lanjut Astrid, perusahaannya juga sudah meningkatkan pasokan Ioniq 5 hingga 1.000 unit per bulan, untuk terus memenuhi permintaan pelanggan di Indonesia.

Ioniq 5 dan 6 Nongol di Film Spiderman
Pada kesempatan yang sama, merek mobil ini juga mengajak para cinephile untuk menikmati aksi seru Miles Morales cs di Spider-Man: Across the Spider-Verse, yang mulai tayang di bioskop-bioskop seluruh Indonesia. Dalam film ini, penonton bisa melihat kemunculan Ioniq 5 dan 6, duo kendaraan listrik mereka yang menawarkan mobilitas terbarukan nan inovatif. 

Tidak hanya itu, kendaraan konsep Flying Prophecy juga ikut beraksi di film yang dibintangi Shameik Moore dan Hailee Steinfeld ini. Malah film fiksi tadi ikut menampilkan konsep mobilitas masa depan, seperti Advanced Air Mobility (AAM), Purpose-built Vehicles (PBV), dan stasiun Hub.

“Kehadiran mobil listrik Hyundai di film Spiderman terbaru menjadi cara kami dalam mendekatkan produk ke masyarakat serta meningkatkan relevansi brand Hyundai di kehidupan sehari-hari,” terangnya. Menurutnya lagi, pendekatan futuristik pada film tersebut sejalan dengan solusi mobilitas terbarukan yang ditawarkan Ioniq 5 dan 6.


(uda)