Curah Hujan Tinggi dan Kontur Jalan Bervariasi, Drive Mode Xforce Jadi Solusi?

Fitur 4 mode berkendara Mitsubishi Xforce tawarkan solusi berkendara aman dan nyaman - AG
Fitur 4 mode berkendara Mitsubishi Xforce tawarkan solusi berkendara aman dan nyaman - AG

Autogear.id – Bagi sebagian besar masyarakat di Indonesia, rutinitas berkendara untuk menjalankan aktivitas sehari-hari, rasanya sulit terhenti. Kendati memasuki awal tahun ini, intensitas curah hujan dirasa kian meningkat. Bahkan turunnya hujan seringkali memakan waktu hingga beberapa jam.

Ketika hujan deras mengguyur bumi, permukaan jalan menjadi licin. Malah di beberapa titik tercipta genangan air, dengan kedalaman yang variatif. Membuat aktivitas berkendara mobil menjadi cukup menantang, serta memiliki risiko tersendiri. Dapat menyebabkan terjadinya Aquaplaning, yaitu kondisi ban mobil yang kehilangan penapakan (traksi) pada permukaan jalan, saat melintasi genangan air hujan. Untuk bisa menyebabkan aquaplaning, genangan air hujan yang terbentuk tidak perlu terlalu tinggi.

Apalagi bicara kontur jalan yang bervariasi. Setelah basah tersiram hujan deras. Menyisakan permukaan jalan penuh lumpur, berlubang, bergelombang dan rusak di sana-sini. Kerikil beserta butiran pasir dari serpihan aspal bertebaran dimana-mana. Berisiko bagi kendaraan yang melintasinya.

Menghadapi sejumlah hal tadi, mendorong Mitsubishi Motors untuk selalu melengkapi line up produknya dengan beragam fitur mumpuni. Menyesuaikan dengan situasi dan kondisi jalan yang ada, serta kebutuhan penggunanya. Seperti pada produk terbaru Mitsubishi Xforce. Dikatakan pabrikan asal Negeri Sakura itu, bahwa salah satu daya tarik Xforce adalah menyematkan fitur drive mode, atau mode berkendara. Bahkan berani diklaim, kalau Xforce adalah satu-satunya kompak SUV yang memiliki fitur canggih tersebut di Indonesia.

Lantas bagaimana cara kerja, serta memanfaatkan secara optimal fitur drive mode yang terdapat pada mobil seharga Rp 382 jutaan sampai dengan Rp 419 jutaan ini? Sebagai informasi awal, fitur canggih ini disematkan pada varian Ultimate. Merupakan kasta tertinggi dari kendaraan buatan Karawang, Jawa Barat, yang rencananya akan mulai diekspor ke 40 negara pada Februari 2024 ini. Dan Vietnam akan jadi negara pertama yang menerimanya.

Ada 4 Mode Berkendara Mitsubishi Xforce

Drive mode atau fitur mode berkendara, selain menopang keselamatan dan keamanan pengguna. Juga boleh dibilang untuk memberikan sensasi mengemudi yang lebih beragam serta sesuai, untuk melibas berbagai situasi dan kondisi jalan yang tersaji. Terutama kontur jalanan di Indonesia yang memang sangat beragam.

Pada Xforce terdapat 4 mode berkendara yang bisa diatur oleh pengemudi. Yaitu mode Normal, Wet, Gravel, dan Mud. Sesuai namanya, mode Normal diperuntukkan medan jalan yang umum dan kondisi standar. Lalu mode Wet untuk situasi hujan atau basah, Gravel untuk kondisi tanah atau kerikil, dan Mud untuk menghadapi jalanan berlumpur.

Sedikit mengintip sistem kerja dari mode berkendara ini, Brand Ambassador Mitsubishi Motors Indonesia, Rifat Sungkar coba menjelaskan. “Basicly, drive mode ini enggak ada hubungannya sama transmisi. Tapi berhubungan dengan Steering Throttle Control, Active Yaw Control (AYC, dan rem. Itu semua akan terkalibrasi, untuk membantu tindakan preventif yang kita lewati di jalan mana pun,” urai pembalap ternama itu dalam sebuah sesi test drive Xforce Batch 1, di Yogyakarta, awal Desember lalu. Sementara Head of Technical Sales Division PT Mitsubishi Motors Krama Yudha Sales Indonesia (MMKSI), M. Arif Dwiyanto mengatakan, setiap mode pastinya memiliki setingan masing-masing.

“Misalnya mode Wet, itu tersendiri. Setingan karakter jalan pada mode ini beda dengan mode Gravel dan Mud. Bisa dikatakan, setingan Gravel dan Mud untuk menghadapi kondisi medan lebih licin dibanding Wet. Pada mode Wet, traction control dioptimalkan, respon pedal gas dibuat lebih setingkat dari normal,” tuturnya disela-sela sesi test drive Mitsubishi XForce Batch 3, Solo (10/12/2023).

Asyiknya lagi, pilihan mode berkendara tersebut tergolong user friendly, mudah digunakan. Cukup diatur lewat tombol di sebelah tuas transmisi. Nantinya, pilihan mode berkendara akan tampil pada layar di dashboard. Sehingga memudahkan pengemudi untuk memantaunya. So, drive mode Xforce makin membuat berkendara aman dan nyaman?


(uda)