Autogear.id – Yamaha Nmax Turbo kembali unjuk performa berkeliling Indonesia, dalam rangkaian touring Nmax Tour Boemi Nusantara (NTBN) 2024. Kali ini PT Yamaha Indonesia Motor Manufacturing (YIMM) bersama main dealer Sentral Yamaha, Padang, Sumatera Barat (Sumbar) menggelar touring NTBN Etape 6 mengeksplorasi kawasan Sumbar.
Sebanyak 22 motor Nmax Turbo beserta ragam fitur unggulan di dalamnya, diuji ketangguhan melibas rute “apik” nan mempesona di kawasan yang memang dikenal dengan banyak destinasi wisata yang cantik dan menarik.
Mengambil titik start dari main dealer Sentral Yamaha, Kota Padang, hari pertama rombongan diajak melintas beberapa spot fenomenal yang viral di dunia maya. Sebut saja seperti Tanjakan Sitinjau Lauik, Danau Singkarak, Puncak Pato dan finish di salah satu lokasi wisata alam yang mendunia, Lembah Harau.
Dalam perjalanan, berbagai fitur istimewa yang ditawarkan motor dengan harga tertinggi Rp46 jutaan on the road ini dicoba oleh para jurnalis peserta NTBN Etape Padang. Seperti fitur yang utama Y-Shift dan YECVT. Fitur-fitur ini dengan “santai” melahap sejumlah obstacle yang tersaji di rute Padang – Sitinjau Lauik – Danau Singkarak – Puncak Pato – Lembah Harau sejauh sekitar 210 Km.
“Gilee…, fitur Turbo di motor ini ngebantu banget. Saat akselerasi melewati tanjakan terjal di Sitanjau Lauik yang viral itu, anteng banget. Terutama saat deselerasi, sangat menolong ketika menghadapi turunan curam, yang di hadapan kita banyak truk besar,” ujar salah satu jurnalis peserta Ricky Ade Wijaya.
Manager Public Relation PT YIMM Rifki Maulana mengatakan, touring NTBN ini adalah untuk menunjukkan ketangguhan dari Yamaha Nmax Turbo. “Teman-teman peserta bisa mengeksplorasi ragam fitur unggulan yang ada pada motor ini, selama perjalanan. Sambil menikmati indahnya pemandangan sepanjang jalan yang dilalui,” terang lelaki ramah yang gemar touring ini.
Memang, seperti dikatakan Rifki, berbagai spot yang dilalui peserta NTBN hari pertama ini memberi kesempatan para peserta. Untuk benar-benar merasakan ketangguhan Yamaha Nmax Turbo Tech Max dan Tech Max Ultimate, yang semenjak peluncurannya di area Pekan Raya Jakarta beberapa waktu lalu, langsung mendapat sambutan yang sangat positif dari masyarakat.
(uda)