Autogear.id - Toyota All New Agya GR Sport kembali antarkan pembalap Toyota Gazoo Racing Indonesia (TGRI) kuasai podium pertama. Mulai dari Kejurnas F, Kejurnas Wanita, Kejurnas Team A, dan Kejuaraan Team F pada MLDSpot Autokhana Kejurnas Slalom 2024 Seri ke-4, di Sirkuit Pasir Hayam, Cianjur, Jawa Barat.
Sporty Hatchback ini juga meraih podium kedua Kejurnas Tandem, dan podium kedua serta ketiga Kejuaraan A3. Wakil dealer resmi Toyota juga sanggup meraih podium ketiga Kejuaraan Team F.
“Selamat kepada TGRI yang menjaga peluang dapatkan gelar juara nasional di kelas-kelas yang diikuti, lewat raihan poin maksimal pada MLDSpot Autokhana Kejurnas Slalom 2024 Seri ke-4,” kata Marketing Director PT Toyota-Astra Motor (TAM), Anton Jimmi Suwandy.
Lanjut Anton, kolaborasi solid antara pembalap dan engineer TGRI sukses tingkatkan performa All New Agya GR Sport di tengah persaingan sangat ketat. “Selamat pula kepada wakil dealer resmi Toyota, kembali meraih podium juara,” tukasnya.
Pada Kejurnas Slalom 2024 seri ke-4 dari rencana 6 seri tahun ini, TGRI selalu tampil optimal dengan formasi pembalap muda Anjasara Wahyu, Adrianza Yunial, Herdiko Setyaputra, dan Alinka Hardianti, di balik kemudi All New Agya GR Sport.
Maximum attack di babak final paling bergengsi Kejurnas F (Modifikasi), Anjasara tempati posisi pertama babak final, dengan waktu 00:49.408. Kendati Adrianza dan Herdiko belum meraih tiga besar, catatan waktu ketiganya 05:03.172 tetap yang terbaik. Sehingga kuasai podium pertama Kejuaraan Team F.
Prestasi lain diperoleh dari Kejurnas A, TGRI yang berlomba di Kelas A3 dengan spesifikasi mobil standar, harus melawan peserta lain menggunakan mobil balap Kelas A1, berkapasitas mesin lebih besar dan kompetitif.
Anjasara di posisi ke-2 Kelas A3 dengan torehan waktu 01:42.000, dan Adrianza di posisi ke-3 dengan waktu 01:42.356. Bersama Herdiko di posisi ke-5, ketajaman total waktu tempuh ketiganya 05:07.833, sanggup mencuri podium pertama Kejurnas Team A.
TGRI tugaskan duo Adrianza dan Anjasara untuk merebut juara kedua Kejurnas Tandem dengan total waktu 01:46.351. Sementara Alinka tampil prima, merebut juara pertama Kejurnas Wanita dengan waktu 00:50.804. Rangkaian prestasi positif ini kian dekatkan mereka ke gelar juara nasional tahun ini.
Persis sama dengan seri-3, prestasi positif ikut dicatatkan tim dealer resmi Toyota. Pembalap Kartika Sari Motorsport Romy Trianata, meraih podium pertama Kejuaraan Non Seeded Group F, catatan waktunya 00:49.576. Total waktu tempuh 05:08.443, menjadikan tim yang bermarkas di Kota Malang ini tempati posisi ketiga Kejuaraan Team F.
(uda)