Mobil Baru

BMW Rilis Dua Roadster Terbaru, Z4 sDrive30i M Sport dan Z4 M40i

BMW Z4 M Sport dan Z4  jadi andalan baru BMW untuk segmen penggemar mobil atap terbuka. AG-Alun
BMW Z4 M Sport dan Z4 jadi andalan baru BMW untuk segmen penggemar mobil atap terbuka. AG-Alun

Autogear.id - BMW Indonesia merilis roadster terbaru, BMW Z4 yang hadir dalam dua varian yaitu BMW Z4 sDrive30i M Sport dan BMW Z4 M40i. Mobil sports dengan atap soft-top terbuka, desain bodi dan interior premium yang juga berfokus pada pengemudi ini hadir lewat sejumlah penyegaran. Model terbaru ini gabungkan performa on-road sporty dengan fitur inovatif yang semakin memberikan kenyamanan bagi penggunanya.  

Dua tempat duduk tampil ramping dan sporty, baik saat soft-topnya dibuka ataupun ditutup. Kidney grille hadir dalam tampilan baru, usung desain mesh dan lampu depan vertikal. Perwajahannya membuat kendaraan ini mampu tampil beda dan menjadi sebuah magnet. Daya tariknya diperkuat lampu depan LED sebagai standar.

Berbagai pilihan warna eksterior tersedia, terutama kini hadir kelir Thundernight Metallic sebagai standar dan kain soft-top hadir dalam warna hitam sebagai standar, atau Anthracite dengan efek silver sebagai pilihan. Desain kokpit berfokus pada pengemudi, garis desain mengalir dinamis dan trim finishers di beberapa area membuat kabinnya tampil lebih mewah dan modern. 

Tipe Z4 sDrive30i M Sport dilapisi kulit Vernasca sebagai standar, sedangkan Z4 M40i memiliki interior kombinasi kulit Vernasca dan Alcantara, terinspirasi dari dunia motorsport. Tampilan dan sistem operasinya memboyong BMW Operating System 7.0 dan BMW Live Cockpit Professional, serta Control Display dengan layar diagonal 10,25 inci. Memudahkan pengguna, kini fitur Wireless Charging juga sudah tersedia sebagai standar di kedua tipenya.

Baca Juga:
Beringas di Putaran 3,000 RPM, Wuling Alvez Lemot di Putaran Awal?

Mesin yang tersedia dari model baru ini mendapat manfaat, dari banyaknya peningkatan detail dan penyaluran daya di atas rata-rata. Lewat transmisi 8-percepatan Steptronic Sport generasi anyar. Pada Z4 M40i bermesin enam silinder kapasitas 2.998cc dan M Performance TwinPower Turbo. Performa mesin 387 hp hasilkan torsi puncak 500 Nm. Memungkinkannya dipacu dari 0 hingga 100 km per jam hanya dalam waktu 4,1 detik. 

Sedangkan varian Z4 sDrive30i M Sport dilengkapi mesin empat silinder kapasitas 1.998cc. Hadir dengan 258 hp dan 400 Nm, memungkinkannya capai 0 hingga 100 km per jam dalam 5,4 detik. Kedua unit daya dilengkapi filter partikulat bensin untuk lebih mengurangi emisi, dan semua varian model telah mematuhi standar emisi Euro 6d-TEMP.

Tersedia Driving Assistant termasuk Lane Departure Warning, Lane Change Warning, Front Collision Warning with Brake Intervention, dan Crossing Traffic Warning Rear. Lalu terdapat pula Rear Collision Prevention, dan Active Cruise cControl with Stop&Go Function, yang mendukung penggunanya ketika sedang dalam perjalanan.

Suspensi Adaptive M, M Sport brakes, dan diferensial M Sport dikontrol secara elektronik. Termasuk semua spek standar untuk Z4 M40i, bersama ban berperforma tinggi. Tingkatkan kemampuan handling sporty kendaraan ke tingkat lebih tinggi. Melalui sistem sasis ini, pilihan mode Comfort, Sport atau Sport+ dengan Driving Experience Control hadir kian responsif. Velg 19 inci Light Alloy Wheels Double-Spoke Style 799 M Bicolour.

Baca Juga:
Pemerintah Bolehkan Mudik, Pengguna Wuling Bisa Manfaatkan 70 Titik Ini

Begitupula Z4 sDrive30i M Sport, dengan velg juga 19 inci light alloy wheels V-Spoke Style 772 M Bicolour Jet Black Matt. Untuk Z4 M40i, roda depan dan belakangnya dibalut karet bundar berbeda, sehingga menambah tampilan kian sporty. Untuk harga off the road, Z4 M40i dibanderol sekitar Rp 1,7 miliar. Sedangkan Z4 sDrive30i M Sport dipatok harga sekitar Rp 1,5 miliar.


(uda)