Komunitas Otomotif

Vespa World Days Bali, Ada Peluncuran Helm Khusus Edisi Terbatas

Vespa World Day 2022, disuguhi acara peluncuran helm spesial untuk event tersebut. VWD
Vespa World Day 2022, disuguhi acara peluncuran helm spesial untuk event tersebut. VWD

Autogear.id – Vespa World Days sukses dihelat pada 9-12 Juni 2022 di Pulau Peninsula, Nusa Dua, Bali. Untuk pertama kalinya, ajang berkumpul para pecinta Vespa dari seluruh dunia ini digelar di luar benua Eropa, sejak digulirkan pada 1954 silam.

Puluhan ribu pengguna, pemilik dan penggemar Vespa ikut hadir menyemarakkan momen yang sangat istimewa tersebut. Tanpa terkecuali PT Piaggio Indonesia, agen pemegang merek resmi Vespa di Indonesia.

Mereka mengatakan, datang ke Vespa World Days membawa pesan merayakan semangat Vespa sesungguhnya. Yakni semangat kegembiraan, jiwa muda, trendi, ikon Italia yang abadi serta yang paling penting solidaritas dan persaudaraan.

Seperti disampaikan PR & Communication Manager PT Piaggio Indonesia, Ayu Hapsari, dalam keterangan persnya, Piaggio Indonesia sangat senang dapat mengambil bagian dari peristiwa bersejarah ini.

Baca Juga:
Verstappen Menang Lagi, Duo Ferrari Masih Apes di F1 Azerbaijan

“Acara Indonesia Vespa World Days adalah salah satu momen perayaan untuk semangat Vespa. Perayaan akan kegembiraan, gaya hidup, warna, semangat muda dan yang paling utama adalah solidaritas dan persaudaraan yang telah menjadi identitas tersendiri bagi pecinta dan komunitas Vespa di Indonesia,” jelasnya.

Ayu menambahkan, dukungan perusahaannya terhadap acara ini juga bertujuan untuk semakin menghidupkan semangat tersebut dan memberikan lebih banyak keseruan untuk seluruh peserta. “Acara ini juga sekali lagi memperkuat Indonesia sebagai salah satu negara dengan komunitas Vespa terbesar di dunia,” ujarnya.

Walaupun dalam perayaan Vespa World Days di Pulau Dewata kemarin Piaggio Indonesia tak hanya berpangku tangan. Melainkan membawa agenda tersendiri. Yaitu menjadikan momen gathering pengguna Vespa di seluruh dunia ini, dengan memperkuat kampanye terkini mereka pada jajaran produk Vespa yang dipasarkan di Indonesia. Antara lain memperkenalkan warna-warna baru Vespa yang dipasarkan di Tanah Air.

Di samping itu, kehadiran Piaggio Indonesia di ajang tahunan internasional tersebut juga membawa serangkaian merchandise eksklusif dengan harga khusus. Salah satu yang paling menyita perhatian adalah helm edisi khusus Indonesia Vespa World Days yang diproduksi terbatas, sebanyak 2022 unit.

Baca Juga:
Elektrode, Tanda Awal Kalau Kawasaki Mulai 'Main Listrik'

Ini menjadi helm khusus yang hanya ada di Vespa World Days 2022 di Bali. Harganya pun mencapai Rp 1.220.000. Dikabarkan, helm tersebut kini sudah ludes terjual, kendati harganya tak bisa dibilang murah.

Ayu menyebut setiap Vespa World Days, akan ada helm spesial. Kali ini, mengingat Indonesia jadi tuan rumah, maka Piaggio Indonesia merilis helm spesial itu. "Helm itu dedicated untuk Vespa World Days Bali. Jadi helm ini tidak akan direproduksi, ataupun diproduksi tahun berikutnya. Hanya diproduksi saat Vespa World Day," ungkapnya.

Helm spesial tersebut hanya diproduksi oleh Piaggio Group. Jadi, kalau Vespa World Days digelar di suatu negara, maka Piaggio di negara itu yang akan memproduksinya. "Jadi kalau melihat helm itu di brand lain, itu bukan helm genuine yang Vespa dunia, itu buatan real punya mereka. Karena itu harus keluar dari Piaggio Group, di mana kalau di Indonesia itu oleh Piaggio Indonesia," pungkas Ayu.


(uda)