Tempat Kongkow

Black Stone Garage Resmi Dibuka, Isinya Apa Saja Sih?

Black Stone Garage bakal jadi tempat kongkow terlengkap penggemar otomotif di Indonesia. HNS
Black Stone Garage bakal jadi tempat kongkow terlengkap penggemar otomotif di Indonesia. HNS

Autogear.id – Setelah proses pembangunan yang seolah kejar tayang, beberapa sudut bangunan juga masih dalam proses pembenahan. Tanpa membuang-buang waktu lagi, akhirnya Black Stone Garage secara resmi sudah dibuka, dan siap untuk menyambut para pecinta serta pegiat otomotif dari berbagai penjuru Jakarta dan sekitarnya, Sabtu (10/9/2022).

Rencananya, bangunan yang berlokasi strategis di kawasan elit Jakarta Selatan ini juga bakal diposisikan sebagai rumah otomotif Indonesia. Di dalamnya menawarkan berbagai kebutuhan sekaligus penunjang gaya hidup para insan otomotif Indonesia.

Seperti dikatakan Direktur Utama Berkarya Otomotif Sukses, Hendra Noor Saleh, Sabtu (10/9/2022), bahwasanya Black Stone Garage menawarkan one stop automotive service & entertainment. Berupa sarana pelayanan, komunikasi, dan informasi bagi dunia otomotif.

Menurut Kohen, sapaan akrab Hendra Noor Saleh, selama ini banyak pula para pecinta dan pegiat otomotif, terutama mereka yang berdomisili di Jakarta dan sekitarnya, yang membutuhkan lokasi untuk berkumpul.

Baca Juga:
Semasa Perang Dunia II, Ini Profesi Ratu Elizabeth di Bidang Otomotif

“Dengan banyaknya peminat otomotif di Jakarta, khususnya kebutuhan akan tempat komunikasi dan informasi serta berbelanja, maka kami mendirikan Black Stone Garage ini. Yang diharapkan dapat memfasilitasi para pecinta otomotif,” ucapnya.

Disebutkan, sudah ada 30 tenant yang tergabung di dalam Black Stone Garage yang siap melayani insan otomotif. Beberapa tenant yang tersedia menawarkan berbagai merek motor, audio, bengkel, pakaian, dan banyak lagi.

Bahkan ada pula tenant Bostixx, yaitu tenant yang menawarkan penjualan tiket. Adapun tiket pertama yang sudah mulai dijual adalah tiket World Superbike Bike (WSBK), yang akan berlangsung di Sirkuit Mandalika, Nusa Tenggara Barat.

Project Manager Bostixx, Saras Shintya, menyebutkan, pihaknya sejauh ini sudah bekerja sama dengan PT Pengembangan Pariwisata Indonesia dan berbagai pihak terkait lainnya. Dalam hal penjualan tiket untuk perhelatan WSBK di Sirkuit Mandalika. Terlebih, Saras mengakui, mereka juga didukung oleh Ikatan Motor Indonesia (IMI).

Baca Juga:
Hilangkan Gangguan, Begini 4 Cara Mudah Atasi Kerusakan Fan Belt Mobil

“Bostixx telah ditunjuk langsung oleh IMI, untuk melaksanakan project pertamanya ini. Yakni sebagai distributor tiket WSBK 2022 di Mandalika, untuk kelas VVIP Premiere and Deluxe,” pungkas Saras di sela-sela pembukaan Black Stone Garage.


(uda)