Program Jual Beli Mobil Bekas

Eksis di Lini Tukar Tambah Mobil Bekas, Platform Ini Partner IIMS Surabaya

Moladin bakal tetap mewadahi mereka yang ingin menjual mobil bekasnya untuk mendapatkan mobil baru di ajang pameran IIMS Surabaya. Moladin
Moladin bakal tetap mewadahi mereka yang ingin menjual mobil bekasnya untuk mendapatkan mobil baru di ajang pameran IIMS Surabaya. Moladin

Autogear.id - Setelah sebelumnya sukses menjadi partner tukar-tambah di perhelatan otomotif Indonesia International Motor Show (IIMS) 2022 di Jakarta, pada Maret dan April lalu. Moladin kini siap beraksi kembali, untuk menginspeksi, membeli serta melayani tukar tambah mobil bekas di IIMS Surabaya, 1 - 5 Juni 2022.
 
Sebagai mitra resmi tukar-tambah mobil bekas di IIMS Surabaya, stan utama platform ini berada di hal Pre-Function. Pengunjung bisa mudah memperoleh ragam informasi seputar tukar-tambah mobil, dana tunai (Refinancing), serta menjajaki peluang menjadi agen Moladin untuk kerja sampingan, dengan cukup membawa KTP sebagai persyaratan.
 
Bagi mereka yang tertarik menjual atau tukar-tambah mobil, bisa mengunjungi lokasi appraisal yang berada di area parkir. Informasi lain seputar perusahaan ini juga dapat ditemukan di stan satelit di area indoor Grand City Convex, Surabaya, Jawa Timur.
 
“Pengunjung yang ingin mencoba layanan tukar-tambah, bisa membawa dokumen seperti KTP, BPKB, STNK, faktur pajak, dan buku panduan servis, untuk inspeksi. Hanya butuh sekitar 45 menit, untuk tahu hasil rangkaian proses tukar-tambah,” kata Corporate Communication Manager Moladin, Trully Erlynda.

Baca Juga:
Konsep Yamaha Cafe Racer, jadi Inspirasi Gitar New Revstar

 
Malah lanjut Trully, jika transaksi berhasil, konsumen berpeluang memenangkan grand prize smartphone ataupun tablet, serta menunggu satu hari kerja proses pencairan dana tunai. Selain itu akan mendapat kupon diskon senilai Rp5 juta, yang dapat digunakan mencoba berbagai layanan di Moladin Car Center (MCC), periode Juli - Agustus 2022.
 
“Bagaimana kalau yang belum berhasil dalam proses transaksinya? Jangan khawatir, tetap masih punya kesempatan kok buat memenangkan hadiah hiburan, seperti smartwatch dan smartphone,” imbuhnya. Terkait mobil bekas yang bisa dijual di IIMS 2022 Surabaya, tidak terbatas pada model dan tahun tertentu. Dengan catatan, sepanjang hasil inspeksi dari Agen Moladin memenuhi syarat.
 
Lalu sepanjang penyelenggaraan IIMS Surabaya, Moladin  juga akan mengadakan beberapa talkshow gratis seputar serba-serbi mobil bekas. Mulai dari tips dan trik perawatan hingga financial planning dalam membeli mobil bekas.
 
Pada gelaran otomotif IIMS di Kota Pahlawan ini, tak hanya acara offline, marketplace mobil bekas omnichannel tersebut mengadakan pula kompetisi medsos bertema MoPoseChallenge. Pengunjung silahkan datang ke stan, ikuti undian berhadiah, serta pastikan sudah follow IG dan Youtube Moladin.
 
Selanjutnya pengunjung dapat berpose di stan, upload foto dan komen di IG Story dengan mention @moladin_id. Akan dicari 25 pemenang, untuk bawa pulang uang elektronik masing-masing Rp500 ribu.


(uda)