Autogear.id – Membawa barang yang banyak saat bepergian, selalu menjadi masalah tersendiri buat yang doyan touring atau ingin melakukan perjalanan jauh ke luar kota menggunakan motor. Hal ini yang membuat banyak produsen aksesoris untuk touring melakukan inovasi bagasi tambahan seperti box dan bagasi khusus seperti tas khusus motor.
“Selama ini Shad merancang dan memproduksi koper dan kursi motor untuk perusahaan seperti BMW, Honda, Kawasaki, KTM, Yamaha dan banyak lagi. Kini bertepatan dengan hari jadi Shad ke-50, dihadirkan beberapa produk terbaru. Terutama buat mereka penyuka petualangan dengan berkendara motor,” kata Sales Department PT Terra International (Shad), Andri.
Adapun produk terbaru itu antara lain tas petualangan belakang Shad Terra TR50 dan tas tangka TR15 Adventure. Menurut Andri produk terbaru Shad ini menggunakan bahan lebih soft. Tidak lagi seperti boks sebelumnya, berbahan kaku dan keras. “Untuk keunggulannya model ini sudah menggunakan high resistant material dan bisa menampung dua helm full face,” tukasnya.
Lebih detail dijelaskan, tas belakang petualangan dirancang untuk berkendara offroad yang dapat dipasang ke motor, dengan kunci. Menggunakan sistem pemasangan yang sama dengan kisaran aluminium. TR50 mencakup 2 kisi sistem Molle, untuk memasang aksesori opsional sebagai tempat botol dan kantong kering.
Baca Juga:
Kolaborasi Lifestyle, Bikin Pasar Otomotif Menggeliat Awal Tahun
Dibuat oleh bahan PU + Hypalon, tahan air termasuk penutup hujan luar, resleting gembok, dan kunci silinder dengan pelindung anti debu. Model ini memiliki struktur bawah dan jahitan Z yang diperkuat. Ditopang perlindungan sinar UV 1000 jam, kapasitas dua helm full face atau 40 liter.
Memiliki PP liner internal untuk mempertahankan bentuk, serta untuk model tertentu opsi system satu kunci. Mekanisme penguncian cepat, dan membawa pegangan untuk memudahkan transportasi. “Model ini memiliki elemen reflektif untuk meningkatkan visibilitas. Semua ujung tali memiliki penutup, untuk mencegaah ujung mengepak dan longgar,” katanya.
Kemudian tas tangki Shad Terra TR15 Adventure baru, berkapasitas 13 liter dan dirancang untuk perjalanan offroad. Model TR15 ini ditawarkan dalam dua versi, yaitu dengan atau tanpa kunci. Kedua versi termasuk penarik ritsleting dengan gembok, tas penutup hujan dan tali bahu. Membedakan antara TR50 dan TR15 Adventure adalah tutup bagian dalam TR15 menggunakan penutup zip mesh.
Dua kantong jala bagian dalam, dua kantong luar dan kunci suku cadang diatur untuk meningkatkan dari C ke CL. Mengenai harga, untuk tas belakang TR50 dibanderol dipatok harga Rp2,55 juta. Sedangkan tas tangki TR15 Adventure tanpa kunci dipasarkan dengan harga Rp1,995 juta. Sedangkan yang dengan kunci dibanderol harga Rp2,095 juta. Tas belakang dan tas tangki Shad Terra ini baru mulai dipasarkan pada bulan April 2023.
(uda)