Pameran Otomotif GJAW 2023

Jangan Beli Mobil Sebelum Lakukan Test Drive!

Test drive mobil sebelum memutuskan untuk membeli adalah hal yang wajib dilakukan agar tak kecewa. SE
Test drive mobil sebelum memutuskan untuk membeli adalah hal yang wajib dilakukan agar tak kecewa. SE

Autogear.id – Tak terasa, gelaran Gaikindo Jakarta Auto Week (GJAW) 2023 sudah memasuki hari kelima. Kegiatan di dalamnya selalu menarik, bahkan semakin hari kian seru. Event otomotif yang diprakarsai Gabungan Industri Kendaraan Bermotor Indonesia (Gaikindo), dengan dukungan dan arahan Kementerian Perindustrian ini tak hanya menyajikan banyak line up produk dan mobil baru yang resmi dijual. 

Unit-unit tersebut juga siap untuk diuji coba calon konsumen, sebelum mereka memutuskan untuk membelinya. Menurut Sekretaris Umum Gaikindo, Kukuh Kumara,  pameran GJAW 2023 yang berlangsung selama 10 hari, mulai dari tanggal 10 sampai 19 Maret 2023 ini memberikan fasilitas kepada seluruh pengunjung. Untuk merasakan langsung mobil-mobil terbaru yang ingin mereka beli.  

“GJAW ditujukan sebagai ajang pameran yang mendorong penjualan, sehingga kegiatan untuk pengunjung juga dipersiapkan demi semakin meyakinkan transaksi. Oleh karena itu test drive menjadi komponen sangat penting pada ajang pameran GJAW ini,” ujarnya.

Seluruh peserta, lanjut Kukuh, telah mempersiapkan unit-unit mereka untuk dapat dicoba langsung pada area khusus. Sehingga calon konsumen bisa merasakan, mencoba dan memahami produk-produk kendaraan bermotor yang ditawarkan para agen pemegang merek (APM) peserta GJAW.

Baca Juga:
Main ke Pameran Otomotif, Apa yang Harus Anda Kunjungi?

“Jalur test drive di GJAW pun dibuat lebih aman untuk para pengunjung mengelilingi Jakarta Convention Center (JCC) Senayan, sehingga tidak terganggu dan mengganggu kendaraan lain. Gaikindo berharap, semoga transaksi yang tercatat pada GJAW tahun ini dapat melampaui capaian di tahun lalu,” imbuhnya.
 
Sejauh ini terdapat 43 tipe mobil, dari 18 merek yang ikut serta dalam event ini, bisa diuji coba langsung oleh pengunjung. Setelah diuji coba, semua mobil tersebut bisa dieksplorasi lebih jauh di ruang pamer masing-masing merek. Pada pameran GJAW 2023 terdapat dua zona test drive, yaitu test drive A dan B, yang dapat dengan mudah diakses pengunjung. 

Untuk zona test drive A meliputi merek Mazda, Chery, Subaru, BMW M, Porsche dan Mercedes-Benz. Berada tepat di belakang Plenary Hall dan Assembly Hall. Adapun zona test drive B berada di belakang Hall B, meliputi Toyota, Daihatsu, Honda, Hyundai, Kia, Suzuki, Mitsubishi, Wuling, Citroen, Nissan, MG dan Isuzu. Zona ini juga disesuaikan dengan posisi hall dari merek-merek tersebut.
 
Bagi pengunjung yang ingin melakukan test drive, ada persyaratan utama yang harus dipenuhi. Yaitu wajib memiliki surat izin mengemudi atau SIM A yang masih berlaku dan harus ditunjukkan ke panitia saat melakukan pendaftaran. Dalam test drive, peserta pastinya akan ditemani product expert dari masing-masing merek kendaraan. 

Baca Juga:
Siap Libas Trek Offroad, Nissan Terra VL 2.5 Usung Panggerak 4x4

Tujuannya untuk menjelaskan lebih dalam fungsi dan kemampuan kendaraan yang diuji coba pengunjung. Semua pengunjung yang mengikuti test drive, wajib mematuhi aturan yang diberlakukan seperti menggunakan sabuk keselamatan, menggunakan masker dan membuka kaca. Kemudian jumlah maksimal tamu test drive hanya dibolehkan maksimal 3 orang dalam 1 mobil dan menempuh jalur yang sudah disiapkan.
 
Alur pendaftaran juga tak sulit. Calon peserta test drive wajib mendaftarkan diri melalui google form yang disiapkan, dan memilih kendaraan yang ingin diuji coba. Pendaftaran berlaku untuk satu kali dan satu kendaraan yang diuji coba.
 
Free Lunch di GJAW 2023
Setelah melakukan test drive mobil-mobil impian dan sepakat membeli kendaraan yang ingin dibeli, pengunjung juga bisa mendapatkan kesempatan makan siang gratis ditraktir oleh GJAW 2023. Kesempatan untuk ditraktir GJAW 2023 ini berlaku mulai tanggal 14 - 16 Maret, di Indonesia Authentic Food Festival (IAFF) 2023 yang posisinya berada tepat di samping Hall B. Jadi buat pengunjung yang sedang berada di area Senayan dan sekitarnya, bisa memperoleh makan siang gratis di IAFF 2023 dengan voucher makan senilai Rp50 ribu.

Syaratnya gampang, tinggal mengikuti akun instagram @jakartaautoweek dan melakukan repost atau unggah ulang konten yang menyangkut “Ditraktir Makan Siang”. Nah, setiap akun hanya berlaku satu voucher makan. Oh iya, voucher ini tentu berlaku di semua zona IAFF 2023 dan tidak dapat diuangkan. Jadi tunggu apa lagi? Langsung deh klaim traktiran dari GJAW 2023!


(uda)