Autogear.id: Kondisi Andrea Dovizioso pasca menjalani operasi bahu dikabarkan cukup baik. Dovi dikabarkan akan secepatnya memulai rehabilitasi.
Tim Ducati juga mengkonfirmasi kalau pembalap andalannya tersebut akan cepat sembuh dan dipastikan bisa tampil di seri pembuka MotoGP 2020 yang dijadwalkan berlangsung di Sirkuit Jerez, Spanyol.
"Dovi sukses menjalani operasi di tulang selangka kiri di Policlinico di Modena kemarin malam. Dia akan memulai rehabilitasi segera dan ambil bagian dalam pembuka musim MotoGP 2020 di Sirkuit Jerez pada 19 Juli 2020," ujar Ducati lewat akun twitter.
UPDATE #AD04: @andreadovizioso went under successful surgery to the left collarbone at Policlinico di Modena yesterday evening. He will start rehabilitation immidiately and take part in the 2020 @motogp season opener at @circuitodejerez on 19th July 2020 #GetWellSoonDovi pic.twitter.com/NkNr35mDnO
— Ducati Corse (@ducaticorse) June 29, 2020
Seperti yang telah diberitakan sebelumnya, Dovi mengalami kecelakaan saat tampil di kejuaraan motocross regional di Faenza, Italia, Minggu (27/6/2020) kemarin. Ia mengalami patah tulang selangka kiri.
"Andrea Dovizioso menjalani pembedahan untuk mengoreksi fraktur. Kami senang dengan hasil operasi," ujar tim medis yang menangani operasi Dovi.
Sementara itu, Dovi sendiri mengapresiasi kinerja tim medis yang telah menanganinya dengan sangat baik. "Operasi berjalan dengan baik, dan saya ingin mengucapkan terima kasih kepada semua tim medis yang melakukan operasi begitu cepat," kata Dovizioso.
"Saya tidak merasa sakit, dan itu membuat saya sangat optimis. Saya pulang ke rumah pagi ini, dan pada sore hari, saya akan merencanakan rehabilitasi. Saya yakin bahwa dalam minggu-minggu ini saya akan dapat pulih dan akan dalam kondisi penuh saat race pembuka di Jerez," bebernya.
(uda)