Aprilia Rilis Motor Baru Seharga Rp650 Juta, Apa Keunggulannya?

Aprilia RS 660 dibanderol Rp650 juta (Foto: Aprilia.co.id)
Aprilia RS 660 dibanderol Rp650 juta (Foto: Aprilia.co.id)

Autogear.id - Aprilia baru saja memperbaharui jajaran produk segmen sports bike, dengan merilis Aprilia RS 660 yang dibanderol dengan harga Rp650 juta. Lantas, apa keunggulan yang ditawarkan motor dengan harga segitu?

Aprilia RS 660 merupakan salah satu produk terbaru Aprilia yang didesain dengan sasis yang sleek, premium electronics, dan pilihan warna menarik. Lengkap dengan berat yang dipangkas sedemikian rupa, menetapkan tolok ukur baru dari segi style maupun sleekness.

"Aprilia berangkat dari sejarah kuat di dunia balapan, dan motor Aprilia memberi rasa sensasional yang tak tertandingi. Lewat keluarga Aprilia RS 660, kami dapat melayani konsumen yang mendambakan adrenalin dan sensasi balap, namun tetap dengan penggunaan lebih praktis untuk berkendara sehari-hari," kata Marco Noto La Diega, President Director PT Piaggio Indonesia.

Merupakan esensi dari brand Aprilia, dikatakan Marco, RS 660 menjadi sebuah perpaduan antara teknologi, inovasi, dan desain yang mampu menerobos berbagai stigma terhadap motor sports yang terkesan berat. Karena bobotnya tak lebih dari 183 kg, sekaligus memperkuat tagline ‘A New Era Begins’ yang diusungnya.

Motor RS 660 tampaknya dipersiapkan menjadi sosok penantang Kawasaki Ninja ZX-6R, Honda CBR600RR, dan Yamaha YZF-R6. Desainnya sendiri masih senada dengan RSV4 1100, dimana tunggangan ini sudah dibekali LED untuk sistem pencahayaan, lampu senja, dan fairing ganda yang aerodinamis. 

Berbekal mesin dengan konfigurasi parallel twin 4-tak, menghasilkan tenaga hingga 100 HP pada 10.500 rpm dan torsi 67 Nm pada 8.500 rpm. Aprilia RS 660 menyematkan suspensi depan upside down berdiameter 41 mm dari Kayaba. Sementara untuk suspensi belakang, mengandalkan monosok yang menempel pada asymmetric aluminium swing arm. 

Untuk fitur, Aprilia juga menyelipkan kontrol traksi, ABS, quickshifter, engine braking system, wheelie control, dan cruise control pada RS 660. Tak ketinggalan, tersedia pula lima mode berkendara, dengan pembagian tiga mode untuk jalan raya dan dua untuk di sirkuit. 

Klaster instrumen memakai TFT 5-inci full color, yang dapat terkoneksi dengan ponsel pintar sebagai alat navigasi. Roda dua ini memuat berbagai elektronik terbaru yang dikendalikan inertial measurement unit (IMU). Pada motor kelas menengah yang dibanderol Rp 650 juta (OTR Jakarta) ini, Piaggio Indonesia menghadirkan dua pilihan warna, yakni Acid Gold dan Lava Red.


(acf)