Autogear.id: Pameran kendaraan niaga, Gaikindo Indonesia International Commercial Vehicle Expo (GIICOMVEC) 2020 resmi dibuka hari ini, Kamis (5/3/2020) di Jakarta Convention Center (JCC), Jakarta Selatan.
Event ini diresmikan langsung oleh Menteri Perindustrian, Agus Gumiwang Kartasasmita. Agus berharap pameran GIICOMVEC 2020 dapat menjadi momen yang tbepat dalam menstimulus ekonomi nasional. Meski demikian, Agus juga membenarkan isu virus Corona menjadi tantangan berat yang bakal mengancam segala macam sektor termasuk industri otomotif.
"Kita percayakan aparat kesehatan yang menangani wabah Covid-19 di Indonesia. Di satu sisi kita harus fokus membangun pertumbuhan ekonomi nasional, terutama dalam industri otomotif," ujar Agus dalam sambutannya saat pembukaan GIICOMVEC 2020.
Lebih lanjut, Ketua Umum Gaikindo, Yohannes Nangoi mengatakan, GIICOMVEC 2020 merupakan wujud komitmen Gaikindo dalam mendukung pertumbuhan industri kendaraan komersial Indonesia.
"Ini merupakan komitmen dari gaikindo untuk mendukung industri otomotif khususnya kendaraan komersial. Perjalanan tahun lalu cukup berat. Namun, tahun ini kami optimis akan menguat," ujar Yohannes.
Di gelaran kali ini GIICOMVEC akan menjadi tempat lima peluncuran kendaraan komersial model baru, mulai dari DFSK, Suzuki, dan Mitsubishi Fuso.
Tak hanya itu, beberapa merek yang ikut serta di ajang ini juga dipastikan akan menghadirkan produk-produk unggulan mereka, mulai dari Daihatsu, FAW, Isuzu, KIA, Mercedes-Benz, Mitsubishi Motors, Toyota, UD Trucks, dan United Tractors.
Industri pendukung seperti Adiputro dari industri karoseri, juga Alcoa Wheels, Aspira, Blackvue, BRQ, GS Astra, Himawan Putra, Incoe, Indoprima, MRF Tyres, PanaOil, Regency, Techindotama, Topy, Trubo Engineering, Wintor, dan masih banyak lagi juga bakal mewarnai GIICOMVEC 2020.
(uda)