Tangerang: Tak ada produk baru, PT Suzuki Indomobil Sales (SIS) menampilkan mobil-mobil konsep yang dimodifikasi khusus dengan beragam karakteristik di gelaran Gaikindo Indonesia International Auto Show (GIIAS) 2019. Salah satu yang cukup menarik perhatian adalah New Carry Pick Up Fluzh Concept.
Kehadiran New Carry Pick Up Fluzh Concept dilatarbelakangi dengan banyaknya masyarakat yang menyukai modifikasi agar mobil mereka tampil beda dari yang lain. Tampilan yang lebih ekspresif menjadi selera banyak orang saat ini.
“Kehadiran unit konsep ini tidak hanya meramaikan booth Suzuki selama GIIAS 2019 berlangsung, tetapi juga mengemas keunggulan masing-masing mobil melalui modifikasi beberapa fiturnya. Kami memilih mobil unggulan Suzuki untuk dimodifikasi karena saat ini model tersebut memiliki interaksi paling tinggi dengan konsumen otomotif Indonesia," kata Head of 4W Product Development & Accessories PT SIS, Yulius Purwanto melalui tketerangan tertulisnya, Jumat (26/7/2019).
New Carry Fluzh Concept hadir dengan eksterior yang dibalut warna Matte Chrome Steel Blue berkonsep low rider. Kendaraan komersil ini semakin unik karena dimodifikasi dengan konsep low rider yang menampilkan sisi lain Carry.
Dalam konsepnya, Carry Fluzh Concept menyematkan tabung air suspension yang di-custom dan ditempatkan di belakang, ubahan juga terletak di bagian lampu depan yang lebih mini dan menempatkan lampu DRL pada bumper depan.
“Kami berharap, dengan modifikasi unit ini konsumen mendapatkan inspirasi atau gambaran bagaimana produk Suzuki dapat dieksplor sesuai dengan karakter pemiliknya, namun tidak melupakan sisi fungsionalnya,” pungkas Yulius.
(uda)