Pameran Otomotif GIIAS 2022

Harapan Mitra Isuzu Terungkap Pada Pameran GIIAS 2022

Mitra Isuzu punya harapan tinggi terhadap produk-produk yang mereka beli. AG - Uda
Mitra Isuzu punya harapan tinggi terhadap produk-produk yang mereka beli. AG - Uda

Autogear.id – Bukan hanya bicara jualan produk, layanan peningkatan aftersales service juga perlu diwujudkan. Terutama melalui pengembangan jaringan part shop di seluruh Indonesia. Ketika menyangkut hal tersebut, PT Isuzu Astra Motor Indonesia (IAMI) senantiasa berkomitmen. Agar customer dapat dengan mudah mendapatkan suku cadang. 

Untuk diketahui, sekarang ini, Isuzu memiliki lebih dari 1.500 part shop. Di mana 71 persen merupakan part shop untuk commercial vehicle (CV). Aftersales Business, Inventory & Logistic PT IAMI, Budhi Prasetyo mengatakan, penjualan unit produk Isuzu hingga tahun 2021 mengalami peningkatan sebesar 19,9 persen, dengan total populasi sebesar 15 persen.

Sejalan dengan meningkatnya angka penjualan unit kendaraan, permintaan akan spare part juga ikut meningkat. Tercatat sebesar 14,3 persen peningkatan penjualan spare part Isuzu sepanjang tahun 2021 hingga 2022.

Isuzu pun mengakui, peran mitra yang telah bekerja sama mengembangkan jaringan part shop di seluruh Indonesia. 

Baca Juga:
Teknologi DPFI Bikin Hyundai Stargazer Lebih Irit? Begini Cara Kerjanya!

Karena itu pada ajang Gaikindo Indonesia International Auto Show (GIIAS) 2022, Isuzu memberikan apresiasi kepada mitra yang telah bekerja sama mengembangkan jaringan part shop di seluruh Indonesia.

“Part shop, dalam hal ini adalah wujud nyata kami untuk terus memberikan peningkatan layanan purna jual yang mampu menjawab kebutuhan costumer. Kami sadar, kami tidak dapat melakukan semua ini sendiri. Sinergi dan kerja keras yang dibangun bersama mitra Isuzu merupakan kunci utama dalam operasional part shop,” urai Budhi di booth Isuzu, GIIAS 2022, Jumat (12/8/2022).

Selain itu lanjut Budhi, sebagai pemenuhan kebutuhan dari para pelanggan, part shop juga merupakan sebuah usaha yang memiliki peluang besar bagi siapapun yang ingin membangun perjalanan suksesnya bersama Isuzu. 

“Apresiasi kami berikan kepada seluruh mitra Isuzu yang telah bersinergi dengan kami untuk membangun jaringan part shop ini. Mari kita buat perjalanan ke depan menjadi lebih baik,” tutur Budhi.

Baca Juga:
Wuling Air EV Mulai Dijual, Harga Mulai Rp238 Juta

Perwakilan part shop Utama Jaya Partindo, Joni mengatakan, produk Isuzu terdiri dari banyak varian sehingga spare part yang disediakan juga harus beragam dan tersedia. Joni menambahkan, itu dilakukan karena pada dasarnya produk Isuzu mayoritas adalah kendaraan operasional bisnis, maka ketersediaan part menjadi concern utama. 

“Kami harus mensuply tepat waktu dan juga dipercaya pelanggan. Dan hal ini juga tentunya harus tetap didukung oleh Isuzu Indonesia dan Astra Isuzu,” tutur Joni.

Tanpa ragu Joni mengatakan, spare part Isuzu juga sudah teruji. Apalagi untuk perawatan prima, biasanya pelanggan mencari untuk perawatan partnya.  "Sudah sejak model Isuzu Panther, hingga produk seperti Isuzu Giga, Elf dan Traga boleh dibilang sangat banyak pilihan spare partnya," katanya.

Bisa dibilang, kata Joni, animo atau permintaan pelanggan Isuzu juga banyak dan ketersediaan mudah didapatkan.


(uda)