Jakarta: Kehadiran Kawasaki W175 bisa dibilang memberikan angin segar bagi para penggemar sepeda motor klasik. Maka tak heran jika banyak ragam modifikasi ditampilkan, seperti penampilan W175 modifikasi bergaya flat tracker yang satu ini.
Usut punya usut, motor bergenre flat tracker ini merupakan hasil garapan modifikator Custom Concept Industries. Berkat pemilihan warna kuning terang yang mendominasi bodi motor, penampilan barunya cukup mencuri perhatian, membuat mata melirik.
Dari penampakannya, ubahan yang dilakukan cukup banyak tapi memang tak terbilang ekstrim. Seluruh panel bodi digarap ulang, mulai dari sepakbor depan, cover bodi samping dan sepakbor belakang.
Lalu ubahan lainnya meliputi bagian jok, spion, lampu depan daymaker, sein LED dan stop lamp LED. Yang menarik dan mencolok adalah desain unik knalpot motor yang keluar dari cover bodi sebelah kanan.
Untuk kaki-kaki, ban pakai pelek alumunium yang ringan, berbungkus ban Swallow. Lalu sokbreker belakang diganti versi aftermarket, dengan model tabung.
Sisanya seperti mesin, karburator, rangka, handbar, speedometer, saklar, shock depan, dan tangki masih menggunakan bahan yang sama dari dasar Kawasaki W175. Bagi Anda yang tertarik melakukan modifikasi seperti ini harus bersiap merogoh kocek sekitar Rp30 juta.
(uda)