Autogear.id: Sebanyak tujuh tim yang ada Formula 1 meminta FIA untuk mengungkapkan secara utuh hasil dari investasi di mesin Ferrari F1. Sebelumnya, mesin Ferrari menjadi pembicaraan setelah disinyalir tim Kuda Jingkrak melakukan kecurangan untuk meningkatkan tenaga mesin.
FIA pun telah melakukan investigasi, namun sayangnya hasil investigasi tersebut terkesan ditutupi, dan Ferrari sama sekali tidak dikenai sangsi. Bahkan keputusan yang dikeluarkan hanya sebatas kalau FIA sudah mencapai kesepakatan dengan Ferrari terkait dengan regulasi mesin.
Situasi ini jelas membuat para rival berang dan tidak terima begitu saja dengan perlakuan spesial FIA terhadap Ferrari.
"Kami, tim yang bertanda tangan di bawah ini, terkejut dengan pernyataan FIA pada hari Jumat 28 Februari sehubungan dengan kesimpulan investigasinya terhadap power unit di Formula 1 Scuderia Ferrari. Regulator olahraga internasional memiliki tanggung jawab untuk bertindak dengan standar tata kelola, integritas, dan transparansi yang tinggi," demikian isi surat kecaman yang dilayangkan oleh tim-tim F1 tersebut.
Tak hanya itu, dalam surat keberatan tersebut semua tim juga menuding FIA bertindak secara tidak profesional karena menyelesaikan permasalahan secara tertutup. "Kami sangat keberatan dengan FIA mencapai kesepakatan penyelesaian rahasia dengan Ferrari untuk menyimpulkan masalah ini."
"Oleh karena itu, kami dengan ini menyatakan secara terbuka komitmen bersama kami untuk mengejar pengungkapan penuh dan tepat dalam masalah ini, untuk memastikan bahwa penyelenggara F1 memperlakukan semua peserta secara adil dan setara," tegas surat keberatan yang dilayangkan.
Adapun tujuh tim yang menandatangani surat keberatan ini antara lain McLaren Racing, Mercedes-Benz Grand, Racing Point, Red Bull Racing, Renault Sport, Scuderia Alpha Tauri, dan Williams.
(uda)