Aga Kareba, Honda N7X Concept Hadir di Kota Makassar

Honda N7X concept hadir di Trans Studio Makassar (Foto: HPM)
Honda N7X concept hadir di Trans Studio Makassar (Foto: HPM)

Autogear.id - Well, pertama kalinya mobil konsep Honda N7X singgah di luar pulau Jawa, yaitu kota Makassar. Setelah sebelumnya melakukan roadshow di berbagai kota di pulau Jawa. Lalu bagaimana kabar kunjungannya di kota Makassar? Aga Kareba Honda N7X Concept!

Honda N7X concept tepatnya hadir di Atrium Trans Studio Mall Makassar, mulai 7 – 11 Juli 2021. Kehadiran N7X concept di kota Makassar merupakan penutup dari rangkaian acara roadshow yang telah berlangsung di beberapa kota besar di Indonesia, sejak Juni 2021.

Yusak Billy, Business Innovation and Sales & Marketing Director PT Honda Prospect Motor (HPM) selaku produsen mobil Honda di Indonesia mengatakan, setelah mengunjungi beberapa kota di pulau Jawa, pihaknya membawa mobil konsep Honda N7X ke kota Makassar sebagai kota terakhir yang dikunjunginya.

"Area luar pulau Jawa merupakan salah satu kontributor penjualan tertinggi kami. Sehingga kami percaya mobil konsep ini juga senantiasa mendapatkan antusiasme yang tinggi dari konsumen Honda di Makassar,” tukasnya.

Mariana Budiman, Direktur Main Dealer Honda Cikarang menambahkan, sebagai penutup rangkaian acara roadshow dari mobil ini yang telah berjalan sejak 10 Juni lalu, HPM melanjutkan antusias konsumen yang ingin melihat model ini secara langsung ke Makassar.

Serupa dengan tampilan display di wilayah Pulau Jawa, display Honda N7X Concept di kota Makassar juga dikemas tampil menarik. Dalam kemasan sebuah kotak kaca, yang disertai teknologi LED transparan. 

Bukan hanya menunjukkan tampilan asli mobil, kotak kaca tersebut juga menampilkan ragam visual menarik, yang menjelaskan seputar mobil konsep N7X. Selain mobil konsep N7X, pameran Honda di Makassar juga menampilkan Honda Mobilio dan City Hatchback.

Mobil konsep bernama New 7 Seater eXcitement (N7X) dikembangkan sebagai sebuah kendaraan, yang memadukan antara pengalaman berkendara menyenangkan dan kenyamanan premium. 
Mobil konsep N7X dirancang dan dikembangkan Honda R&D Asia Pacific Co., Ltd., berdasarkan studi ekstensif dari konsumen di berbagai negara, termasuk Indonesia.

Mobil konsep ini mengadopsi aneka keunggulan Multi Purpose Vehicle (MPV) dan Sport Utility Vehicle (SUV). Menciptakan mobil 7-seater yang lengkap untuk berbagai kondisi jalan.

Tampak luar, Honda N7X Concept perlihatkan bodi ramping dengan garis tajam, kap mesin kokoh, dan ban ukuran besar untuk menyempurnakan tampilan. Diperuntukkan keluarga generasi X, mobil ini dirancang untuk memberi kebanggaan dan kesenangan penggunanya. Sekaligus mendukung gaya hidup seimbang, antara aktivitas pribadi dan kebersamaan keluarga.

Aktivitas pameran ini juga dapat disaksikan secara langsung. Melalui live streaming di akun media sosial Honda Outside Java (Instagram @hondaoutsidejava | Facebook & Youtube: Honda Outside Java) hingga 11 Juli 2021.


(acf)