Rayakan HUT ke-100, Moto Guzzi Rilis Motor Seharga Rp700 Juta

Moto Guzzi V85 TT Travel dirilis dengan banderol Rp700 juta OTR (Foto: Moto Guzzi)
Moto Guzzi V85 TT Travel dirilis dengan banderol Rp700 juta OTR (Foto: Moto Guzzi)

Autogear.id - Moto Guzzi sebagai produsen motor legendaris asal Italia, mulai hadir sejak 1921. Jajaran produk Moto Guzzi didesain, dirancang, dan dibuat di Mandello, Italia. Memastikan kombinasi antara gaya Italia, keahlian tangan dan performa teknologi.

Salah satu fitur khas Moto Guzzi adalah penempatan mesin V pada sudut 90 derajat yang begitu familiar di kalangan pengguna motor. Tahun ini, Moto Guzzi memperingati hari jadinya yang ke-100. Dan baru saja diperkenalkan salah satu model terbaru Moto Guzzi V85 TT Travel (Tutti Terrain/All Terrain).

Moto Guzzi V85 TT sebetulnya pertama kali dirilis pada 2018. Sejak itu telah mendapat perhatian dan pengakuan dari banyak pihak. Atas penampilan bergaya retro yang sleek, dan praktis, menjadi perwujudan kembali desain era 1980an.

Membawa konsepsi murni dan orisinal, model ini memberi citra kuat akan kompetisi di padang pasir. Seperti Paris-Dakar, balapan Afrika terkemuka yang begitu berjaya dan bergengsi di awal 1980an.

Model V85 TT Travel memiliki tujuan ambisius, dalam mengkombinasikan gaya nilai-nilai terdahulu, dengan kelengkapan akan touring enduro era modern. Dalam hal ini, V85 TT Travel lantas dinobatkan sebagai yang pertama dan satu-satunya motor enduro klasik di pasaran.

Motor V85 TT Travel menawarkan motor untuk perjalanan dan eksplorasi liar dalam mengarungi berbagai kondisi medan jalan. Lini ini hadir dengan fitur-fitur antara lain desain yang konsisten. 
Penampilan retro-modern V85 TT Travel yang lalu cukup digemari. Namun kini tampil dengan karakteristik baru.

Windshield model ini juga dibuat lebih tinggi, untuk perlindungan lebih optimal terhadap angin. Lalu subframe kelir hitam menunjukkan elemen lebih agresif. Side bags V85 TT Travel bisa membawa gaya petualang premium.

Penambahan opsi terhadap mode berkendara untuk menyesuaikan kendaraan dengan medan jalan. Tersedia dalam 5 mode berkendara (jalanan, hujan, off-road, sport, dan custom).

Gearbox barunya dibuat agar peralihan gigi lebih mulus. Ban tubeless untuk penggunaan lebih lanjut di kondisi ekstrem. Lalu pengembangan pada suspensi depan dan belakang.

Mengendarai motor ini akan membuat posisi berkendara tegak, untuk kemudahan bermanuver. Penempatan transversal dari mesin pada sudut 90 derajat. Lalu diperkuat mesin kapasitas 850cc baru (Euro 5) dengan tenaga dan torsi lebih besar.

Visibilitas lebih optimal lewat Full LED dengan DRL, dan penyematan lampu kabut yang akurat dan tajam. Pilihan Warna Tersedia dalam satu warna, yaitu Sabbia Namib (Sand). Terinspirasi oleh warna pasir yang memiliki aksen perunggu berkilau. Bagi yang berminat memilikinya bisa menebus dengan harga Rp700 juta (OTR Jakarta).


(acf)