Motor Baru

Nih Jagoan Baru WMoto, Greta 150 Pede Main di Segmen Retro

WMoto boyong motor terbaru mereka di segmen skutik retro. AG-Uda
WMoto boyong motor terbaru mereka di segmen skutik retro. AG-Uda

Autogear.id - WMoto sejak beberapa waktu terakhir cukup santer terdengar di kalangan pecinta sepeda motor non Jepang dan Cina yang punya model dan desain menarik. Merek sepeda motor asal Malaysia ini kembali meluncurkan produk anyarnya bertepatan dengan penyelenggaraan Jakarta Fair Kemayoran di JIExpo pada pada Selasa (20/6/2023). Greta 150 jadi andalan barunya yang bermain di segmen retro.

Jika dikatakan soal segmen retro, tentu ini menjadi salah satu hal yang menarik, lantaran skutik retro juga cukup diminati di Indonesia. Apalagi sebelumnya Yamaha tampil mengusung Fazzio dan Grand Fllano yang diklaim lebih canggih karena punya sistem hybrid connected. Sebaliknya, Greta 150 justru tampil lebih konvensional dan inilah yang diklaim menjadi kelebihannya.

Assistant Manager Sales & Marketing PT MForce Indonesia, Julius Sofyan menegaskan bahwa mereka sadar segmen yang dimainkan Greta bukan niche market atau pasar khusus dan terbatas. Melainkan segmen yang sudah banyak dimainkan oleh merek-merek sepeda motor lainnya. Namun mereka optimis segmen ini bisa mempunyai pilihan baru yang menarik baik dari sisi model maupun kompetitifitas harga.

"Motor ini punya konsep retro atau motor otomatis klasik. Dengan teknologi yang Kami sematkan di dalamnya, tentu banyak pertimbangan yang sudah diberikan. Termasuk dari sisi sistem mekanis yang ada di dalamnya. Intinya karena teknologinya sudah banyak yang paham, sehingga perawatan dan penanganan jika terjadi masalah pun jadi lebih gampang," ujar Sofyan. 

Baca Juga:
Intip Cara Kerja Strainer di Kendaraan Niaga Berstandar Emisi Euro4

Spesifikasi Teknis Greta
Untuk melihat lebih jauh apa yang dimaksud oleh Sofyan, salah satunya adalah mesin 150cc 4-tak yang dibenamkan di motor tersebut, juga masih menggandeng sistem pengkabutan bahan bakar karburator. Di mana teknologi ini hampir semua mekanik paham dengan cara perawatan dan juga biaya servisnya. 

Meski demikian, mesin 150cc yang disematkan tersebut diklaim menghasilkan tenaga sebesar 10,19 daya kuda dan torsi maksimalnya mencapai 10,1 newton meter. Artinya motor ini lebih dari cukup untuk bersaing di segmen motor matic retro yang sudah banyak beredar di pasar otomotif Indonesia. Apalagi bagasi motor yang juga terbilang besar, bisa mengakomodasi barang bawaan seperti helm atau tas backpack kecil. 

Teknologi dan Fitur
Salah satu hal yang membuatnya menarik bagi mereka yang ingin memiliki motor retro, adalah sistem lampunya sudah full LED dengan desain yang futuristik. Kemudian panel dasbor juga sudah digital dan kuncinya juga terintegrasi dengan alarm dan fitur pencarian titik kendaraan. 

Namun bagian yang paling menarik adalah harga jualnya yang hanya dibanderol Rp21,9 juta saja. Artinya motor ini bermain di harga yang sama dengan Yamaha Fazzio dan jauh lebih kompetitif dibandingkan dengan Grand Filano terbaru. Hmm, jika Anda punya duit segitu, pilih mana coba?


(uda)