Motor Baru

Mutt Motorcycles Hadir di Indonesia, Terinspirasi Custom dan Retro

Mutt Motorcycles hadir di Indonesia. MM
Mutt Motorcycles hadir di Indonesia. MM

Autogear.id – Kancah otomotif roda dua tanah air kini kian ramai. Terlebih dengan hadirnya style Black Metal dari Birmingham, melalui Mutt Motorcycles. Hadir ke pasar Indonesia, melalui PT. Mongrel Motorcycles Indonesia (PT. MMI), dan kemunculannya ditandai pembukaan flagship store pertama di Park View Plaza, Lantai 1, Taman Kemang, Jakarta Selatan, beberapa waktu lalu.

Pabrikan motor asal Inggris ini didirikan pada tahun 2013 oleh Will Rigg dan Benny Thoms. Muncul di kota industri Birmingham, Inggris, dikenal sebagai jantung industri roda dua dan tempat lahirnya motor berdesain kalis serta heavy metal. 

Para pendirinya telah membawa brand ini ke panggung global. Gaya motor custom dengan built-quality premium, namun dengan harga terjangkau. Membuatnya cocok untuk bikers pemula maupun veteran, tanpa harus dimodifikasi berlebihan.

Bikers sekarang bisa mendapat sensasi berkendara dengan motor bermesin kecil, gaya retro, vintage, dengan desain yang terinspirasi pada budaya motor Inggris era 60-an dan 70-an. Menunjukkan perkembangan cukup pesat, dengan distributor di 20 negara. Termasuk Italia, Australia, Singapura, Filipina, Jepang, Spanyol, dan sekarang telah sampai ke Indonesia.

Baca Juga:
Teknologi pada XL7 Hybrid, Dorong Suzuki Sambangi Dua Smart City Ini

Merek yang tergolong anyar ini tahun lalu juga meluncurkan kampanye “Leave It All Behind”. Bertujuan mengajak orang-orang menyambut normalisasi kehidupan pasca pandemic. Terkait hal itu, ditampilkan pula 3 (tiga) model flagship mereka, bernama Razorback, motor dengan suspensi monoshock terbaru. Lalu Akita, motor bergaya Jepang dengan desain mumpuni. Serta FSR, motor sporty low-profile tetapi dengan vibes scrambler. 

Semua dirancang dengan mempertimbangkan aspek klasik, dicampur DNA Mutt murni. Misalnya Razorback, divisualisasikan sebagai motor unik berprofil enduro, tracker, trail upside-down forks, spakbor/fender depan dan belakang yang custom, bahkan menjadi satu-satunya di pasaran.

Berdasarkan 4 (empat) model yaitu 125cc twin shock, 250cc twin shock, 125cc mono shock, dan 250cc mono shock, Akita adalah versi custom klasik motor Jepang dengan kombinasi British tahun 60-an. Bodywork digarap minimalis dan tangki persegi panjang 17 liter. Ban besar gaya militer, dan knalpot stainless steel underslung, digabung twin shock berbalut jok kulit sebagai sentuhan akhir. 

Untuk FSR, menjadi motor dengan versi lebih sporty, cepat, dan pendek dari motor lainnya. Dengan jok low-profile, velg ringan, dan panel samping bentuk baru yang funky. Alhasil bentuk baru tersebut menambah aerodinamis. Sehingga motor sport dicap sebagai low-down street, yang penuh gaya dan agresif di saat bersamaan.

Baca Juga:
Enam Tahun Mengaspal di Indonesia, Apa Saja yang Dilakukan Wuling?

MMI ingin mengundang semua pecinta motor ke flagship store pertama mereka. Di sana juga dipamerkan motor dan speknya, sehingga para penggemar dan masyarakat umum bisa langsung datang dengan cara booking appointment atau walk in visit. 

“Kami membangun Mutt dari awal, fokus untuk menghadirkan motor klasik yang bisa diakses semua kalangan. Dengan tetap menghadirkan gaya klasik, dan performa motor custom,” ujar Co-Founder Mutt Motorcycles, Will Rigg, dalam keterangan resminya, Kamis (13/7/2023).

Kata Will lagi, berbekal mesin dan bodi lebih ramping, menghasilkan motor yang mudah dikendalikan, cepat tanggap, dan dapat disesuaikan dengan semua kondisi berkendara. Mengusung konsep toko, yang menggabungkan showroom dengan kedai kopi, produk ini ingin memperkenalkan berbagai identitas unik kepada para pecinta motor. Saat ini di showroom MMI terdapat 9 (sembilan) varian motor, yaitu Mongrel, Hilts, Fat Sabbath, Mastiff, Razorback, RS-13, FSR, Akita dan All New GT-SR. 


(uda)